Thursday, 22 December 2016

Fisika sulit? Begini Cara mudah Belajar Fisika yang efektif

Cara efektif belajar fisika


cara belajar fisika yang efektif

Belajar fisika itu mengasyikkan. Banyak hal unik dan menarik ditemukan pada mata pelajaran fisika. Fenomena alamiah berkaitan dengan zat dan energi menjadi daya tarik tersendiri ketika belajar ilmu fisika. Sebagai contoh kecil dikemukakan di sini adalah fenomena terjadinya pelangi. Peristiwa alam yang sering dikaitkan dengan tahyul ini. Ternyata hanyalah proses alam penguraian cahaya matahari oleh partikel air. #RUMUS BARU FISIKA

Begitu pula gejala terjadinya petir, gema dan gaung pada peristiwa pemantulan bunyi. Hukum Newton yang dihubungkan dengan gerak benda dan gravitasi bumi. Tentu saja masih banyak peristiwa unik dan menarik lainnya berkaitan dengan pelajaran fisika.

baca juga : Pengen kuliah gratis? Inilah cara mendapat beasiswa dengan tepat

Belajar fisika di sekolah, khususnya di SMP, juga bermanfaat langsung bagi siswa.Teori dan konsep fisika sederhana yang sudah dipelajari, dapat diterapkan dalam lingkungan siswa sendiri. Mempermudah siswa untuk melakukan sesuatu pekerjaan atau kegiatan. Misalnya materi pesawat sederhana; prinsip kerja tuas, katrol dan bidang miring. Berguna untuk mempermudah manusia untuk melakukan usaha atau kerja.

Namun demikian tidak dapat dipungkiri. Sebagian siswa menganggap fisika itu sebagai mata pelajaran sulit. Sarat dengan rumus. Penuh dengan rangkaian peristiwa abstrak dan sering membuat pusing siswa. Ini adalah anggapan keliru yang telah menyebabkan siswa kurang berminat untuk mempelajarinya. Lalu, bagaimana cara belajar fisika agar tidak menjadi pelajaran yang terlalu sulit bagi siswa? Sebenarnya sudah cukup banyak artikel sebagai tips belajar fisika. Namun tak ada salahnya kita bahas kembali di blog artikel pendidikan ini.

Berikut akan disajikan cara efektif mempelajari materi fisika versi Admin Primalangga. Yang harus dilakukan siswa pertama kali adalahmembuang pikiran bahwa fisika itu sulit. Bukankah fisika itu mempelajari segala sesuatu yang berkaitan dengan fenomena di sekitar kehidupan siswa? Nah, karena fisika itu dekat dengan lingkungan, siswa pasti bisa belajar fisika. Akan mengerti dan paham dengan materinya. Sanggup pula mengerjakan soal-soal ujian fisika.

Pelajari dan kuasai materi dasar yang paling mudah terlebih dulu. Begitu pula contoh-contoh soal dan cara mengerjakannya. Materi dasar ini akan berkaitan dengan materi fisika selanjutnya. Biasakan terlebih dulu membaca materi pelajaran yang akan dipelajari di sekolah. Ini menjadi modal bagi siswa untuk menerima penjelasan guru. Jika siswa sudah menguasai 20 % berarti siswa sudah mempunyai modal untuk meningkatkan pemahaman saat guru menerangkan pelajaran di sekolah.

Cara belajar fisika dengan efektif

1.Buang pemikiran fisika itu sulit

Sebenarnya ini bukan hal yang menjadikan anda susah untuk belajar fisika. Tidak hanya fisika saja, semua pelajaran akan susah kalau anda tidak bisa. Namun jika anda bisa, maka semuanya akan menjadi mudah. Untuk menuju tahap bisa, maka perlu adanya sugesti dari dalam diri anda. Modal yang utama untuk dapat mempelajari fisika yaitu buatlah diri anda bisa mengerjakan soal-soal fisika meskipun sebenarnya anda tidak bisa sama sekali.
Dengan begitu anda akan memilik kemauan dalam diri anda untuk mempelajarinya. Modal itulah yang akan membawa anda dari tidak bisa menjadi bisa.


2.Pelajari materi dasar dan yang mudah

Belajar fisika itu ibaratkan anda membangun sebuah rumah. Untuk memiliki rumah yang kokoh anda harus memiliki pondasi yang kuat. Pondasi utama dalam mempelajari fisika yaitu anda harus memiliki kemampuan berhitung dan sedikit imajinasi, karena mempelajari fisika itu luas tidak terpaut dengan menghafal rumus saja.

Hal ini bertujuan agar anda dapat memahami tujuan dari pembentukan suatu rumus. Jadi anda tidak sekedar hafal, tetapi mengerti rumus tersebut.

3.Baca materi fisika yang akan Dipelajari di sekolah. 

Perhatikan dengan baik saat guru menerangkan pelajaran. Jika siswa sudah membaca materi yang sedang diterangkan oleh guru sebelumnya di rumah. Penjelasan guru akan mudah menyambung dengan pikiran siswa. Jika masih ada yang kurang paham segera tanyakan pada guru. Kemudian segera catatmateri yang dianggap penting. Bandingkan pemahaman dan penguasaan siswa. Apakah sudah meningkat setelah mengikuti penjelasan guru?

Kerjakan soal-soal yang paling mudah terlebih dulu. Kemudian dilanjutkan dengan soal yang lebih sulit. Baca berulang-ulang pernyataanpernyataan setiap soal latihan. Kemudian pastikan apa yang ditanya oleh soal tersebut. Biasanya, soal latihan itu ada kata kunci pertanyaan. Ketahui apa sesungguhnya yang ditanya dalam soal latihan. Jika tidak mengetahui pokok pertanyaan soal, memang sulit untuk mengerjakannya. Belajar fisika bukan berarti menghafal materi pelajaran fisika. Melainkan memahami konsep dan hukum fisika yang dipelajari.

Oleh sebab itu, untuk meningkatkan pemahaman siswa lebih efektif dengan belajar kelompok di rumah. Dengan cara ini akan memungkinkan siswa untuk saling berdiskusi, berbagi dan saling bertanya di dalam kelompok tersebut.

4.Perhatikan dan catat dengan baik

Mencatat dapat membuat anda mengingat apa yang telah anda dapat ketika disekolah. Hal ini sangat penting karena ketika anda tidak mencatat maka anda akan lupa terhdap apa yang guru sampaikan. Jangankan meunggu nanti malam, setelah jam pelajaran selesai pun seketika itu juga materi-materi yang telah disampaikan kemungkinan akan dilupakan.


5.Mengerjakan soal latihan

Pernah mendengar slogan “experience makes perfect?” itu bukanlah slogan yang main-main. Mengerjakan soal latihan secara continue dapat membuat anda lebih dapat memahami materi yang akan anda pelajari. Ketika anda secara continue dapat mengerjakan soal fisika maka anda akan terbiasa.

6.Belajar kelompok di rumah

Sebenarnya yang satu ini sedikit meragukan jika tidak dapat disikapi dengan bijak. Beberapa orang memang lebih suka belajar sendirian dalam keadaan sepi. Namun belajar kelompok juga memiliki kelebihan. Misalnya ketika catatan anda tidak lengkap anda dapat meminjam catatan teman anda. Atau ketika anda tidak dapat mengerjakan soal anda dapat meminta bantuan kepada teman anda.

Namun jika tidak disikapi dengan bijjak biasanya belajar kelompok hana membauang buang waktu saja. Kebanyakan sibuk dengan gadget masing-masing dan juga bergurau. Jadi anda harus dapat menyikapinya sendiri.


Hal diatas bukanlah cara agar anda dapat menguasai materi fisika secara instan. Semuanya butuh proses. Tidak semua dapat anda dapatkan hanya dengan satu dua kali mencoba. Semua butuh pengalaman, usaha dan kerja keras untuk itu tetaplah semangat. Semoga apa yang tertulis disini dapat membantu para pembaca. Terima kasih salam sukses